Foxconn ungkap akan produksi layar 4,7 inci dan 5,5 inci iPhone 6 pada tahun ini

Kategori:

Berita iOS Phone
Sponsored:
{[['']]}

"Salah satu mitra Apple mengungkapkan akan produksi layar 4,7 inci dan 5,5 inci untuk iPhone 6 pada tahun ini"


Pengumuman yang semakin dekat semakin membuat suasana menjadi lebih hangat. Itulah kira-kira apa yang akan kita dengar dari informasi terbaru kehadiran iPhone 6. Salah satu perusahaan yang menjadi mitra Apple, Foxconn, diduga akan memproduksi komponen layar dari generasi terbaru iPhone 6 pada tahun ini.

Foxconn melalui siaran persnya telah mengumumkan akan memproduksi layar 4,7 inci dan 5,5 inci untuk iPhone 6 pada tahun ini. Ini sesuai dengan apa yang sudah kita dengar sebelumnya bahwa Apple akan memberikan dua varian untuk iPhone 6 dengan layar 4,7 inci dan 5,5 inci yang dikabarkan akan datang pada bulan September nanti.

Dalam siaran persnya, Foxconn mengatakan bahwa akan mengirim pasokan layar 4,7 inci pada bulan Juli, sedangkan untuk layar 5,5 inci akan mulai dikirim pada bulan Agustus. Jika ini benar, maka kita akan segera melihat kedatangan iPhone 6 layar 4,7 inci pada akhir kuartal kedua atau awal kuartal ketiga. Ini sesuai dengan laporan sebelumnya yang mengatakan bahwa Apple akan meluncurkan versi iPhone 4,7 inci lebih dulu dibandingkan versi 5,5 inci.

Namun dalam siaran pers perusahaan juga dikatakan bahwa Foxconn akan memasok 70% layar 4,7 inci pada tahun 2015. Kami tidak tahu bagaimana kerjasama tersebut, namun sebelumnya kami mendengar bahwa layar iPhone 6 akan diproduksi 3 perusahaan yang sudah ditetapkan Apple.

Diharapkan iPhone 6 akan datang dengan layar beresolusi lebih baik dan membawa prosesor A8 terbaru. Selain itu iPhone 6 juga kabarnya akan memiliki kamera baru dengan stabilisasi gambar yang lebih dioptimalkan serta akan dijalankan iOS 8.

Sumber
- BGR India


Berita lainnya dari Apple:

Spec & Harga

Android

More»

BlackBerry

More»

WindowsPhone

More»

iOS

More»
TOP