"Samsung kabarnya akan meluncurkan smartphone OS Tizen pertama kali di kawasan Rusia dan India"
Meskipun tidak setenar Android atau sistem operasi lainnya, Tizen dalam beberapa waktu sempat mencuri perhatian banyak kalangan. OS terbuka Tizen pertama kali diumumkan pada tahun 2011 dan merupakan sistem operasi yang dikembangkan oleh Samsung sendiri. Tizen diharapkan akan menjadi pilihan lain bagi mereka yang ingin mendapatkan pengalaman smartphone Samsung, selain Android dan WindowsPhone.
Meskipun belum banyak informasi yang bisa kita ketahui dari perkembangan smartphone Tizen, namun sepertinya beberapa pihak belum siap menerima kehadiran smartphone Tizen. Baru-baru ini dilaporkan bahwa Tizen akan memulai debutnya di Jepang dengan operator NTT DoCoMo, namun kesepakatan telah dibatalkan. Hal ini juga terjadi pada salah satu operator di Perancis, Orange. Kedua operator tersebut menganggap bahwa meluncurkan smartphone Tizen saat ini bukan waktu yang tepat bagi mereka.
Melihat permasalahan tersebut, kemungkinan bahwa smartphone Tizen bukan disasarkan untuk negara maju untuk sementara waktu dan lebih difokuskan bagi negara berkembang yang banyak mencari smartphone dengan harga terjangkau.
Tidak ada kata resmi dari pihak Samsung mengenai pemberitaan ini, namun jika ada informasi lebih lanjut dari perkembangan Tizen, kami akan segera memberitahu anda.
Sumber
- WSJ via Engadget
Berita lainnya dari Samsung: