Inilah spesifikasi dan gambar resmi Motorola Moto E dari pengecer online Brazil

Kategori:

Android Berita Phone
Sponsored:
{[['']]}

"Spesifikasi dan gambar resmi dari Motorola Moto E telah terungkap dari pengecer di Brasil"

Kita sudah mendengar banyak rumor tentang kehadiran perangkat Android KitKat menengah Motorola Moto E, mulai dari kebocoran gambar dan beberapa rincian spesifikasi yang diusungnya. Kini kita bisa melihat wajah asli dan spesifikasi dari perangkat Moto E lebih nyata berkat kebocoran dari pengecer online di Brazil.
Gambar yang terungkap pada Fashshop menunjukkan Moto E akan tersedia dalam beberapa warna pilihan seperti hitam, biru dan kuning. Pada bagian belakang juga terdapat logo Motorola seperti yang ada dalam kebocoran yang pernah ada.

Untuk spesifikasi yang ada, Moto E akan dibekali dengan layar 4,3 inci tahan gores, chipset Qualcomm Snapdragon dual core 1,2GHz dan RAM 1GB. Sedangkan untuk kamera hanya dibekali satu buah kamera dibelakang dengan sensor 5MP.

Moto E juga sudah menjalankan Android 4.4 KitKat dengan 4GB penyimpanan yang dapat ditambah melalui slot kartu microSD. Selain itu juga tersedia pilihan konektivitas standar seperti Wi-Fi, Bluetooth dan jaringan 3G. Semua itu akan dibungkus dengan bodi berukuran 124,8 x 64,8 x 12,3 mm dengan berat 140 gram termasuk baterai 1980 mAh didalamnya.

Belum ada informasi mengenai harga dan ketersediaan, diperkirakan Motorola akan mengungkap Moto E dalam acara yang digelar pada 13 Mei mendatang di London.


Sumber
- Fashshop via GSMArena


Berita lainnya dari Motorola:

Spec & Harga

Android

More»

BlackBerry

More»

WindowsPhone

More»

iOS

More»
TOP