Foto Samsung Galaxy S5 Mini bocor disertai rincian spesifikasi dari tes benchmark

Kategori:

Android Berita Phone
Sponsored:
{[['']]}

"Versi kecil dari flagship Samsung Galaxy S5 kembali bocor ke publik, kali ini menunjukkan spesifikasi dari tes benchmark dan sejumlah foto dari perangkat"


Saat ini hampir semua vendor pembuat ponsel memberikan versi kecil untuk smartphone andalan miliknya. Versi mini ini hadir sebagai pilihan bagi para konsumen yang mengharapkan smartphone high-end yang lebih kecil dan harga yang lebih terjangkau namun tetap memiliki desain yang mirip dengan versi standarnya. Meneruskan kepopuleran perangkat mini sebelumnya dari Galaxy S III dan S 4, Samsung rupanya juga akan menghadirkan versi mini dari flagship Galaxy S5 terbarunya.

Selama beberapa minggu terakhir Samsung Galaxy S5 Mini telah menjadi bahan pemberitaan yang menarik, dan kini kita bisa melihat secara nyata apa yang akan ada pada perangkat mini Galaxy S5 berdasarkan kebocoran baru yang terungkap. SamMobile yang selama ini menjadi sumber yang bisa dipercaya dari kebocoran perangkat Samsung, kali ini situs web tersebut telah melaporkan kebocoran baru tentang rincian spesifikasi dan beberapa foto dari Galaxy S5 Mini.
Dalam laporan tersebut dikatakan bahwa screenshot baru yang bocor menunjukkan spesifikasi dari Samsung Galaxy S5 Mini melalui tes benchmark dari AnTuTu dan CPU-Z. Dalam tes benchmark telah mengkonfirmasi beberapa spesifikasi dari perangkat termasuk Exynos 3 Quad (Exynos 3470) dengan clock speed 1,4GHz, GPU quad core Mali-400MP4 450MHz, 1,5GB RAM, 16GB Penyimpanan, kamera 8MP dibelakang dan 2,1MP di depan.

Spesifikasi lain yang juga ikut dikonfirmasi diantaranya layar 4,5 inci Super AMOLED beresolusi 720p dengan perlindungan Gorilla Glass 3, pemindai sidik jari, sensor denyut jantung dan beberapa konektivitas seperti Wi-Fi 802.11n, LTE, Bluetooth 4.0 LE, IR Blaster, NFC, GPS dengan A-GPS dan GLONASS dan MicroUSB.

Versi mini dari Galaxy S5 tersebut juga akan memiliki sertifikat IP67 yang berarti akan tahan debu dan air sera akan menjalankan sistem operasi Android 4.4.2 Kitkat dengan antarmuka TouchWiz UI dan beberapa fitur lain seperti Power Ultra Saving Mode, Private Mode dan Kids Mode.

Selain bocoran spesifikasi, situs SamMobile juga memberikan kita bocoran beberapa foto dari Galaxy S5 Mini. Anda bisa melihat beberapa bocoran gambar dari Galaxy S5 Mini dibawah ini:
Untuk gambar lainnya bisa anda lihat melalui link sumber.

Sumber
- SamMobile


Berita lainnya dari Samsung:

Spec & Harga

Android

More»

BlackBerry

More»

WindowsPhone

More»

iOS

More»
TOP