Samsung dan LG berencana ikuti Apple untuk gunakan layar Safir pada smartphone barunya

Kategori:

Berita
Sponsored:
{[['']]}

"Seperti Apple yang menggunakan layar Safir untuk iPhone 6, Samsung dan LG kabarnya juga akan menggunakan lapisan safir untuk layar smartphone barunya"


Saat ini sudah banyak spekulasi tentang penggunaan teknologi kaca safir yang akan digunakan Apple untuk flagship barunya iPhone 6. Kini dua manufakture besar lain, Samsung dan LG kabarnya juga akan menggunakan hal yang sama pada layar smartphone premium barunya.

Informasi ini berasal dari situs Korea, ET News, berdasarkan laporan dari sumber industri mengatakan bahwa kedua perusahaan (Samsung dan LG) sedang mencari pemasok untuk menyediakan contoh layar yang menggunakan safir.

Samsung sebelumnya juga pernah berencana untuk menggunakan safir, namun menolak bahwa itu akan membuat smartphone produksinya menjadi lebih mahal dan keputusan akan penggunaan safir masih terus dikaji ulang. Namun berita ini akan memberikan pandangan kita bahwa kemungkinan Samsung juga akan melirik untuk menggunakan Safir pada smartphone barunya.

Penggunaan Safir pada layar smartphone saat ini masih belum banyak kita jumpai. Sebagian besar produsen masih menggunakan Gorilla Glass untuk smartphone atau tablet buatannya. Ponsel mewah Vertu Ti merupakan salah satu yang sudah menggunakan bahan safir untuk saat ini. Selain itu juga digunakan untuk kaca jam tangan mewah merk Swiss dan beberapa komponen pada iPhone seperti sensor sidik jari dan lensa kamera.

Kemungkinan di masa mendatang kita akan lebih banyak melihat perangkat high-end baru dengan perlindungan safir diatasnya. Meskipun itu terdengar menyenangkan, kemungkinan juga bahwa harga dari smartphone yang menggunakan lapisan safir akan dibandrol dengan harga yang lebih tinggi. Jadi apakah itu sepadan menurut anda?

Sumber
- ET News via 9 to 5 Mac


Berita lainnya dari Samsung dan LG:

Spec & Harga

Android

More»

BlackBerry

More»

WindowsPhone

More»

iOS

More»
TOP