"LG Mobile Indonesia resmi meluncurkan smartphone L Series III L40, L70, L80 dan L90 yang merupakan perangkat Android KitKat terbaru LG dengan harga terjangkau"
Kabar menggembirakan bagi masyarakat Indonesia yang mendambakan smartphone terbaru Android KitKat dengan harga terjangkau, karena kini LG Mobile Indonesia telah resmi meluncurkan smartphone L Series III terbaru LG L40, L70, L80 dan L90 untuk pasar Indonesia.
Peluncuran keempat smartphone terjangkau LG L Series III secara resmi telah diumumkan di laman Facebook dan Twitter LG Mobile Indonesia. Dalam pernyataan resminya, LG memberikan beberapa detail spesifikasi dari keempat smartphone tersebut disertai dengan dukungan LG Knock Code yang merupakan salah satu fitur populer yang diklaim akan memberikan keamanan lebih tinggi pada perangkat LG.
Keempat perangkat ini akan memiliki rentang harga mulai Rp. 1 juta hingga Rp 3 juta, dimulai dengan perangkat termurah L Series III dengan LG L40 yang menawarkan layar 3,5 inci, prosesor dual core, kamera belakang 3MP, baterai berkapasitas 1540mAh dan menjalankan Android 4.4 KitKat. LG L40 akan dibandrol dengan harga Rp. 1 jutaan saat resmi tersedia dipasaran.
Read More - Ulasan LG L90
Selanjutnya ada LG L70 yang menawarkan smartphone Android KitKat dengan harga Rp. 2 jutaan. Perangkat ini akan memiliki layar yang lebih lapang dari L40 dengan luas 4,5 inci beresolusi WVGA. Didukung dengan prosesor dual core, kamera 5MP dan baterai berkapasitas 2100mAh.
Perangkat ketiga akan diisi oleh LG L80 dengan membawa spesifikasi yang hampir sama dengan L70. LG L80 membawa layar paling lebar dari L Seies III lainnya dengan ukuran layar 5 inci serta didukung prosesor dual core 1,2GHz dan 1GB RAM. Dijalankan Android 4.4 KitKat yang dipadukan Optimus UI diatasnya serta terdapat fitur khusus bernama Plug & Pop. Ada juga kamera belakang 5MP dengan Led Flash dan VGA didepan serta dibekali baterai berkapasitas 2540mAh.
Rumor lain juga menyebutkan bahwa akan ada varian dual SIM untuk LG L80 tidak lama setelah versi single SIM diluncurkan. Namun belum ada informasi apakah versi dual SIM juga akan masuk pasar Indonesia.
Dan terakhir ada LG L90 yang menjadi perangkat dengan harga paling mahal dan spesifikasi paling tinggi diantara perangkat L Series III lainnya. L90 akan dibandrol dengan harga Rp. 2,9 jutaan dan membawa spesifikasi layar 4,7 inci, prosesor quad core, 8GB memori, kamera utama 8MP dan beberapa fitur seperti Quick Remote, Quick Memo, Capture Plus dan masih banyak lainnya.
Sumber
- LG Mobile Indonesia (Facebook dan Twitter)
Berita lainnya dari LG: