"Oppo Joy resmi diluncurkan di Indonesia dengan bandrol harga 1,6 jutaan membawa layar 4 inci dan prosesor dual core"
Oppo Mobile diam-diam akan meluncurkan smartphone baru dengan harga murah di pasaran Indonesia yang disebut dengan nama Oppo Joy. Smartphone dengan dukungan Dual SIM ini nantinya akan dibandrol dengan harga Rp. 1,6 jutaan dan akan mulai tersedia di pasaran dalam waktu dekat.Oppo Joy menyuguhkan layar berjenis IPS sebesar 4 inci beresolusi WVGA (800x480 piksel) yang juga sensitif meskipun pengguna menggunakan sarung tangan. Selain itu juga didukung prosesor MediaTek dual core 1,3GHz Cortex-A7 dengan GPU Mali 400 dan RAM 512MB. Beberapa spesifikasi lain termasuk 4GB memori internal plus slot kartu memori eksternal, Android 4.2.2 Jelly Bean dengan Color UI dan kamera utama 3MP dibelakang dan 0.3MP didepan.
Smartphone murah terbaru Oppo Mobile ini juga sudah mendukung jaringan HSPA + untuk koneksi internet cepat. Selain itu juga dibekali konektivitas lain termasuk Wi-Fi, Bluetooth, GPS dan port microUSB.
Untuk saat ini, Oppo Joy masih tersedia di beberapa toko online di Indonesia, belum ada informasi kapan perangkat ini mulai dijual di toko-toko retail.
Sumber
- Oppo Mobile
Berita lainnya dari Oppo: